Candi Jago atau Jajaghu  

Posted by WELCOME TO INFO MALANG



Dikisahkan, Gubernur Raffles pada tahun 1815 pernah mengunjungi Candi Jago atau Jajaghu. Bahkan dia menuliskannya dalam bukunya yang berjudul "History of Java". Bentuk yang khas dari candi ini adalah Bentuknya yang tersusun 3 teras dengan badan candi agak kebelakang.

Candi Jago atau Jajaghu merupakan pusara Raja Wisnuwardhana dari Kerajaan Singhasari sebagai Budha Amogapasya yang mangkat pada tahun 1268. Letak Candi Jago atau Jajaghu ini terdapat di Desa Tumpang Kecamatan Tumpang.

Adanya relief keliling dengan 5 buah cerita, adalah yang khas dari candi ini. Kelima cerita itu yaitu Tantri Kamandeka, Kuntjarakarna, Parthayajna, Arjunawiwaha dan Krisnayana dengan bentuk-bentuk pelakunya yangmirip wayang kulit, seperti halnya pula yang terdapat di Candi Penataran, Blitar.

This entry was posted on Minggu, 14 Desember 2008 at 09.36 . You can follow any responses to this entry through the comments feed .

0 komentar

Posting Komentar

  © Blogger template 'Blissful View' by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP